Mengenal Sistem Pendidikan di Australia
Sistem pendidikan negara Australia mencakup banyak hal. Misalnya, diberlakukan mata pelajaran wajib di jenjang sekolah menengah atas. Mata pelajaran yang wajib seperti bahasa Inggris, matematika, ilmu pengetahuan alam, dan pendidikan jasmani.
Selain mata pelajaran wajib, sistem pedidikan yang ditetapkan juga mencakup pembagian jenjang pendidikan yang masing-masing memiliki durasinya sendiri. Jenjang pendidikan tersebut adalah sebagai berikut.
- Sekolah Dasar (SD) yang ditempuh selama tujuh atau delapan tahun, dimulai dari Foundation (setara dengan TK/persiapan/prasekolah) sampai kelas 6 atau 7
- Sekolah Menengah yang ditempuh selama empat tahun, mulai dari Kelas 7, 8, hingga 10
- Sekolah Menengah Atas yang ditempuh selama dua tahun, mulai kelas 11 hingga 12
- Pendidikan tingkat perguruan tinggi mencakup pendidikan tinggi dan pelatihan kejuruan (VET).
Jenjang Pendidikan di Australia
Seperti dijelaskan sebelumnya, sistem pendidikan di Australia mencakup jenjang pendidikan yang tersedia. Berikut ini penjelasannya.
- Pendidikan Anak Usia Dini (Early Childhood Education)
Di tingkat ini, pendidikan anak usia dini akan menempuh sekolah foundation atau sekolah dasar seperti TK (kindergarten) atau prasekolah (preschool). Jenjang ini diikuti oleh anak usia 3-5 tahun namun hanya bersifat opsional. Dalam sistem pendidikan pemerintah Australia, jenjang ini dirancang untuk mengembangkan keterampilan sosial anak, dilanjut dengan motorik dan kognitif.
- Pendidikan Dasar dan Menengah
Sekolah ini bersifat wajib bagi anak usia 6 hingga 16 tahun. Di jenjang ini sistemnya dibagi menjadi dua yakni sebagai berikut.
- Sekolah Dasar (Primary School)
Jenjang ini bisa diikuti saat anak usia 6 tahun, dimulai dari kelas 1-6 atau 1-7, tergantung kebijakan di tiap negara bagian. Di jenjang ini siswa akan belajar dasar literasi, numerasi, serta ilmu pengetahuan sosial dan alam.
- Sekolah Menengah (Secondary School)
Jenjang ini ditempuh selama 2 tahun dengan diikuti oleh siswa dari kelas 7-12 atau 8-12 dengan dibagi jadi dua bagian yaitu junior (kelas 7-10) dan senior (kelas 11-12). Nantinya setelah siswa masuk ke kelas senior, siswa bisa memilih jalur yang diinginkan. Artinya sejak kelas 11-12 secara tidak langsung siswa sudah bisa mulai merencanakan karir apa yang ia lakoni di masa depan.
- Pendidikan Vokasional
Pendidikan dan pelatihan vokasional (VET) akan menawarkan program berbasis keterampilan. Di jenjang ini siswa akan semakin fokus untuk melakukan pekerjaan lebih fokus lagi atau melanjutkan pendidikan lebih tinggi lagi.
- Perguruan Tinggi
Di jenjang ini siswa bisa melanjutkan pendidikannya ke jenjang yang lebih tinggi seperti diploma, sarjana (undergraduate), atau pascasarjana (master dan doktoral). Di tingkat ini mahasiswa akan diperlakukan secara ketat dengan standar akademis yang tinggi serta program penelitian yang berkualitas. Ada banyak universitas terbaik di Australia yang bisa dipilih sesuai kebutuhan.
Cara Menempuh Pendidikan di Australia
Perlu diketahui bahwa sistem pendidikan yang diberlakukan di Australia bisa diikuti oleh semua pelajar dan mahasiswa baik dari dalam maupun luar negara Australia. Khusus dari luar negara tersebut, pelajar atau mahasiswa harus melampirkan persyaratan dokumen yang diminta sesuai dengan jenjang pendidikan yang akan diminta.
Dokumen yang dilampirkan harus diterjemahkan oleh penyedia jasa penerjemah tersumpah (Sworn Translator). Hal itu dilakukan sebagai bukti bahwa dokumen yang dilampirkan adalah sah dan dapat dipertanggungjawabkan.
Untuk memenuhi kebutuhan penerjemahan dokumen akademik Indonesia-Australia, Anda bisa mempercayakan kepada Master Translate, perusahaan berbadan hukum yang fokus di bidang penerjemahan.
Master Translate membantu menerjemahkan dokumen resmi akademik agar dokumen tersebut bisa divalifasi oleh pihak berwenang di Australia. Kunjungi website resmi untuk mendapatkan informasi terkait sistem pendidikan di Australia, atau Anda bisa mencari tahu di website resmi Master Translate untuk mendapatkan informasi terkait jasa dan layanan translate dokumen pendidikan.